Text
Pertempuran di Sapi Gumarang
Cerita Panji merupakan cerita klasik yang dikenal luas masyarakat Jawa dan juga masyarakat Indonesia serta Asia Tenggara. Sebagai sastra klasik, cerita ini ditransformasi ke dalam berbagai karya baru seni dan budaya. Cerita ini sangat diminati peneliti dunia. Stuart membicarakannya dari segi kesusastraannya, Roorda dari kisahnya yangmandiri, Poerbatjaraka dari varian-varian ceritanya, dan yang terakhir diketahui dilakukan oleh Kieven—peneliti dari Goethe Universitat Franfurt, Jerman (Manuaba dkk., 2013: 53). Kisah mengenai panji mengalami transformasi dari masa ke masa. Hingga kini, dengan pakem yang sama, kisah panji berkembang dan beradaptasi sesuai dengan perkembangan zaman. Pada tahun 2016, Wardiman djojonegoro (Mantan Menteri Pendidikan era Presiden Soeharto) bersama Perpusnas mendaftarkan naskah kuna mahakarya
Cerita Panji ke UNESCO untuk dinominasikan sebagai MoW (Memory of the World). Naskah kuna yang berupa bidang kertas dan bidang lontar yang merupakan koleksi Perpusnas itu berisi 76 naskah cerita, termasuk Keong Emas dan Andeande Lumut. Hal ini menunjukkan betapa pentingnya kekayaan intelektual yang dimiliki oleh bangsa Indonesia untuk terus dilestarikan. Latar belakang itulah kemudian yang mendasari kami untuk mencoba menyadur kisah tentang kepahlawanan Panji Jayakusuma saat melawat ke Bali dalam sebuah kisah ringan dengan bumbu-bumbu modernisme. Pada penyaduran ini kami mencoba memberikan sentuhan baru yang akan membedakannya dengan cerita panji yang ada sebelumnya.
No copy data
No other version available