Text
Instrumentasi neraca air dalam sistem pengamat hidrometeorologi terpadu untuk upaya mewujudkan ketahanan air
Ketahanan air (water resilience) merupakan salah satu masalah utama bagi sebagian besar negara di dunia saat ini. Ketahanan air adalah keterpenuhan kebutuhan air yang layak dan berkelanjut-an untuk kehidupan dan pertumbuhan/pembangunan serta ter-kelolanya risiko yang berkaitan dengan air 1.Ketahanan air juga berarti kondisi ketersediaan air, baik secara kuantitas maupun kualitas, yang sesuai dengan kebutuhan untuk menjamin kesehatan dan keamanan risiko terhadap kelangsungan hidup manusia dan ekosistem 2. Ada berbagai hal yang membuat ketahanan air itu pada umumnya bermasalah. Sekitar 90% dari semua bencana alam (seperti kekeringan, banjir, dan polusi) terkait dengan air 3, sementara kerusakan terbesar di permukaan bumi saat ini adalah karena bencana 4. Lebih dari 80% air limbah di seluruh penjuru dunia kembali ke lingkungan tanpa diolah 5. sehingga sebagian air hujan sebagai bahan baku air bersih menjadi terkontaminasi ketika mengenai air limbah tersebut.
No copy data
No other version available